Wednesday 15 October 2014

Nonton Bareng : 3 Nafas Likas

Selamat!
Anda memenangkan Sayembara Femina Nonton Bareng 3 Nafas Likas.
Untuk itu Anda berhak mendapatkan 2 (dua) tiket nonton, dengan waktu pertunjukan:
Hari/Tanggal :
Sabtu, 11 Oktober 2014
Waktu             :
Pukul 09.30 WIB (mohon hadir 30 menit sebelum waktu nonton dimulai)
Tempat           : Hollywood XXI
                         Jl. Gatot Subroto Kav. 19 Jakarta Selatan
 Dress Code: Touch of Green
Bawa lembar atau tunjukan email ini, fotokopi kartu identitas (KTP/SIM) pada saat registrasi.
Demikian kami sampaikan, Mohon kehadiran Anda tepat pada waktunya.

Wah, di email saya ada pemberitahuan ini. Baru deh teringat bahwa saya mengirimkan sms untuk Nobar saat di perpustakaan. 
Mengapa pengalaman nobar dari Femina saya posting di 'Cinta Wisata Kita'? Karena nonton di bioskop termasuk berwisata, wisata di Indonesia (Walaupun nonton-nya di Planet Hollywoood yang nama-nya gak ada Indonesia2nya :D). Selain itu film yang saya tonton-pun shooting di beberapa daerah di Indonesia dengan latar alam dan budaya bagian Sumatera Utara. Setting waktu adalah sejak tahun 1930-an sampai 2000-an.
Beberapa lokasi syuting di Sumatera Utara, antara lain ; Bakkara (Kabupaten Humbang Hasundutan), Dolok Sanggul (Kab. Humbang Hasundutan), Berastagi, Kabanjahe, Tebing Tinggi, Pamah Semilir, dan Kota Medan. Tuh, oleh karenanya cocok khan kalau saya posting di blog saya yang ini, bukan di 'Never Ending Journey' .Lokasi syuting lainnya adalah Jakarta dan Ottawa, Kanada.

Film segera ditayangkan untuk publik tanggal 16 Oktober 2014. Nonton deh, aku pribadi sih termasuk suka dengan film ini. Natural! Kisah kehidupan Likas, istri Djamin Ginting yang bervisi walaupun masih anak-anak. Visi menjadi Pengajar, dan akhirnya menjadi istri yang sangat mendukung karier tinggi suami - baik di militer maupun sebagai duta besar. Bahkan kemudian menjadi janda yang bermanfaat bagi banyak umat manusia lainnya. Dari masa belia hingga masa lansia beliau masih terus berprestasi dan berguna bagi nusa dan bangsa. Beliau saat ini masih bernafas di dunia ini, di usia-nya yang sudah menginjak 90-an tahun. Salut untuk Ibunda Likas, Lansia berprestasi :)

No comments:

Post a Comment