Tuesday 12 February 2019

Hotel Berbintang di Ancol Kini : Mercure Ancol Hotel

Kakak mengajak saya menginap di Mercure Ancol Hotel and Convention Centre Jakarta Utara. Saya menerima ajakan tersebut, sekalian piknik di salah satu pusat wisata legenda di kota Jakarta. Taman Impian Jaya Ancol merupakan tempat wisata paling melegenda di Jakarta, selain Taman Mini Indonesia Indah. Di masa lalu bagi masyarakat Indonesia, belum berwisata di Jakarta jika belum berkunjung di 2 tempat wisata ini.
Berulangkali saya berkunjung ke Sentosa Island Singapore, dan terlihat ada potensi Taman Impian Jaya Ancol menandingi kemeriahan wisata Sentosa Island. Dahsyatnya lagi, area Ancol memiliki marina tempat penyeberangan ke lebih 100 pulau di Kepulauan SeribuJakarta.


Tibalah saya di Taman Impian Jaya Ancol bersama kakak ke-5 di sore tertanggal 5 Desember 2018. Kakak ke-4 telah berada di hotel tersebut sejak pagi. Kami langsung menuju ke kamar di lantai 3 yang menjadi kamar kami bertiga selama menginap di Mercure Ancol Hotel. Hotel ini tidak asing bagi keluarga kami. Sejak kecil saya seringkali diajak menginap di hotel ini bersama Ayah. Dahulu namanya adalah Hotel Horison Ancol. Oleh karenanya agar tidak melebar di seluruh Ancol yang kaya akan wahana wisata, maka di tulisan ini saya akan fokus saat saya menginap selama 3,5 hari 2 malam yaa ...

Kamar yang kami tempati lumayan besar : Dengan ruang tamu bersofa, 2 bed ukuran lebih besar dari single